Måneskin adalah band rock asal Italia yang dibentuk di Roma pada tahun 2016. Band ini terdiri dari vokalis utama Damiano David, bassis Victoria De Angelis, gitaris Thomas Raggi dan drummer Ethan Torchio. Tampil di jalanan pada masa-masa awal mereka, Måneskin menjadi terkenal setelah menempati posisi kedua di musim kesebelas X Factor versi Italia pada tahun 2017. Top 3 saya dari band ini adalah ON MY MIND, THE LONELIEST, OFF MY FACE.
The Neighbourhood, atau sering disingkat "THE NBHD", adalah grup musik indie rock yang dibentuk di Newbury Park, California pada tahun 2011. Grup ini terdiri dari vokalis Jesse Rutherford, gitaris Jeremy Freedman dan Zach Abels, basis Mikey Margott, dan drummer Brandon Alexander Fried. Top 3 saya dari band ini adalah WIRES, CHERRY FLAVOURED, REFLECTIONS.
Nocturnal Bloodlust (ノクターナル・ブラッドラスト), sering disingkat sebagai Nokubura (ノクブラ), dibentuk pada tahun 2009 dan menggelar pertunjukan perdana mereka di Shinjuku. Mereka dengan cepat menarik perhatian di skena musik Jepang dan tampil di festival seperti Bloodaxe Festival. Top 3 saya dari band ini adalah LIVE TO DIE, T.Y.R.A.N.T, DESPERATE.
coldrain dibentuk pada tahun 2007 oleh vokalis Masato Hayakawa dan gitaris Y.K.C (Yokochi Katsuma), yang sebelumnya bermain di band lokal. Mereka ingin menciptakan musik yang bisa menembus batas bahasa dan budaya, sehingga memilih lirik berbahasa Inggris sejak awal. Top 3 saya dari band ini adalah MAYDAY, VENGEANCE, BLOODY POWER FAME.